ARDI NURSODIK

Minggu, 14 Desember 2008

Olahraga = Freestyle ???

Olahraga sering digabung dengan style-style tertentu agar nampak indah dilihat orang, selain baik buat kesehatan tentunya.

Sepak bola boleh dibilang ialah olahraga paling populer, terutama di eropa, namun sangat aneh jika sepak-bola ini di freestyle kan, karena dalam sepak bola mencetak gol tidaklah semudah memasukkan bola ke ring bola basket, dalam 90 menit saja kadang2x gol yang tercipta hanya 1 atau 2, atau bahkan tampa gol, apalagi jika dengan style-style yang agak tidak lazim.... malah sampai 2 hari pertandingannya tidak selesai.......

Faktor lainnya ialah game sepakbola melarang tangan menyentuh bola... so.. rasanya agak susah klo mau bergaya macam-macam, namun tanpa menggunakan tangan. Walau agak imposibble, namun ada juga soccer yang dibawa dalam freestyle, namun dengan menggunakan pemain lebih sedikit dan lapangan yang relatif lebih kecil.

Versi gamenya pun muncul, dengan judul Urban Freestyle Soccer....

Awalnya, saya mengira game ini bisa tampil sebagus Tony Hawk, yang memang menawarkan control freestyle yang sangat dinamis... namun game ini hanya menyita sekitar 160 mb di harddisk.... biasanya, berdasarkan pengalaman saya, game yang 'kecil' itu mutunya tidak bagus, membosankan, dan tidak berkembang.

Game ini menawarkan berbagai mode permainan, seperti Turf Wars, Versus, Practice, dsb. Turf Wars ialah mode season, Versus ialah mode exhibiton, 1 tim lawan 1 tim, practice adalah mode tutorial, juga ada mode-mode lain seperti street challenge, yang datang dengan kondisi locked.

Awalnya kita hanya disediakan 3 tim, dengan masing-masing tim terdiri atas 4 pemain, bandingkan dengan FIFA2004, lebih dari 150 tim dengan lebih dari 20 orang per timnya. Namun kita bisa menunlock tim-tim lain, namun saya rasa jumlahnya cukup sedikit. Tiap tim punya statistik ability, power, speed, dan shooting, namun perbedaannya juga tidak terlalu terlihat. Statistik, taktik, pengaturan lineup tidak tersedia, jadi anda pilih tim, ya 4 orang itu saja, tidak lebih.......

Membawa genre sport, terlebih sepak bola, ketidakjelasan statistik ialah hal yang TABU. Seri Winning Eleven selalu mengungguli FIFA, seri Championship Manager selalu menjadi terbaik, mengapa ? karena statistik mereka yang mendetil bisa membuat pemain seakan-akan hidup......

Tiap tim juga punya musik khas yang akan menemani anda bermain. Setelah memilih tim, lalu memilih kostum, tibalah kita dilapangan yang relatif kecil, dan amat tidak cocok untuk bermain sepak bola.

Sepak bola lantainya dari rumput atau karpet, sedangkan pada game ini, lantainya menggunakan beton.

Controlling yang tidak enak dan gerakan itu-itu saja
Controlling game ini mensyaratkan penggunaan gamepad minimal 7 tombol, ada gerakan-gerakan dasar seperti passing, shooting, lob, tackling, dsb. Ada juga gerakan modifier hingga special move. Kita akan bahas satu persatu gerakannya :

1. Dribbling
Dribbling dalam game ini kurang fleksibel, terlihat jelas saat pemain berputar dengan cepat, bola tidak mudah lepas, juga gerakannya tergolong monoton. Berbagai modifier saat dribbling untuk menghindari tackling bisa dilakukan, semakin tinggi ability pemainnya, semakin besar peluang sukses melakukan gerakan tersebut.

2. Passing
Passing sudah cukup baik, namun kadang-kadang juga tidak masuk akal.... menekan tombol passing 2x akan memunculkan one-two

3. Shooting
Dengan menahan tombol shoot dan mengarahkan bola.... kekuatan tembakan tidak bisa diatur...

4. Tackling
Tingkat kesuksesannya terlalu tinggi, cenderung sama seperti FIFA.

5. Freestyle
Gerakan-gerakan freestyle adalah hal yang cukup unik yang membuat game ini lumayan asyik buat dimainkan. Tiap adegan, passing, shooting, tackling, dribbling, selalu dibumbui dengan gerakan-gerakan indah. Kombinasi tombol juga bisa membuat gerakan yang lebih rumit lagi.

Saat melakukan gerakan, kita akan mendapat style point. Melakukan style yang beriringan bisa mendapat combo yang luar biasa. Namun freestylenya memiliki batasan, tidak sefleksibel Tony Hawk..... Gerakan-gerakannya setelah dimainkan beberapa lama terkesan sama saja, kurang variatif. Terkadang malah ada adegan yang tidak masuk akal. Kita bahkan bisa melemparkan kardus-kardus yang berserakan di lapangan tempat kita bermain bola pada lawan kita...

Grafik biasa, suara monoton

Kualitas grafik game ini biasa-biasa saja, detilnya juga cukup bagus walau tidak terlalu tinggi. Karena tempat pertandingannya dan jumlah orangnya relatif kecil, maka tidak memerlukan vga yang begitu tinggi.

Gerakan pemainnya lumayan smooth jika dilihat sepintas, jika diobservasi dan diamati, identik dengan FIFA, banyak gerakan yang tidak presisi, kadang juga dipaksakan.

Kualitas suaranya biasa saja, bahkan cenderung sepi, karena tidak ada komentatork, hanya ada musik sesuai dengan tim yang bertanding.

Kesimpulan

Game ini memang cukup unik, freestyle pada soccer, namun penyajiannya kurang begitu bagus, kelasnya belum bisa disejajarkan dengan game-game besar seperti Winning Eleven atau FIFA. Kualitas grafik dan suaranya biasa-biasa saja, Urban Freestyle Soccer mungkin bisa anda lewatkan begitu saja, karena memang tidak ada hal yang menonjol yang patut diperhitungkan.


Game Information and Score

Label:

0 Komentar:

Posting Komentar

Berlangganan Posting Komentar [Atom]

<< Beranda